Taman Lele penuh kekeluarga untuk dikunjungi siapa saja
Selamat Pagi Sobat DREAMGEDE Tour Travel , semua sehat dan bahagia ya hari ini. Apakah Anda sudah merencanakan liburan Anda bersama keluarga di akhir pekan nanti?
Nah jika Anda masih binggung mau kemana, maka tidak ada salahnya bukan jika Anda bisa menikmati dan juga menghabiskan waktu liburan Anda bersama keluarga di Kota Semarang. Kota Semarang ini tentu saja memiliki beragam tempat wisata di semarang yang akan membuat Anda betah dan juga ingin menghabiskan liburan dalam waktu yang lama bersama keluarga atau juga orang tercinta ini. DREAMGEDE Tour Travel mengajak ke tempat wisata di semarang yang harus Anda kunjungi bersama orang tercinta atau juga keluarga Anda.
Ibukota Jawa Tengah, Semarang, memiliki sejumlah tempat kunjungan wisata yang asyik. Kota dengan makanan khas lumpia ini sudah terkenal sejak zaman dulu kala. Tak hanya berwisata, juga bisa sekaligus belajar sejarah ketika mengunjungi tempat wisata di Semarang. INFO WISATA WA 08190 41 69982
Ibukota Jawa Tengah, Semarang, memiliki sejumlah tempat kunjungan wisata yang asyik. Kota dengan makanan khas lumpia ini sudah terkenal sejak zaman dulu kala. Tak hanya berwisata, juga bisa sekaligus belajar sejarah ketika mengunjungi tempat wisata di Semarang. INFO WISATA WA 08190 41 69982
Ini beberapa tempat kunjungan wisata yang dapat menjadi inspirasi dan sayang untuk dilewatkan :
Sajian musik angklung meramaikan suasana pasar semawis
Aneka Jajanan Mantap di Pasar Kuliner Malam Semawis
Wisata Malam Semarang menawarkan banyak hal untuk kamu lakukan ketika berkunjung kesana. Salah satu hal paling asik untuk dilakukan adalah untuk menghampiri tempat-tempat wisata malam di Semarang! Kota Semarang merupakan salah satu kota yang hidup saat malam hari dan lampu-lampu hias serta udara yang sejuk tentunya akan membuat suasana malam hari di Semarang semakin romantis.
KAWASAN PECINAN SEMARANG
Jika kamu ke Semarang, salah satu hal yang wajib kamu lakukan adalah untuk berkuliner! Kawasan Pecinan mulai beroperasi pada jam 6 sore ketika jalanan sudah bebas dari kendaraan bermotor, hingga jam 11 malam. Pada wisata malam di Semarang ini, kamu dapat mencicipi kuliner-kuliner unik yang mungkin tidak ada di daerahmu! Pada kuliner Kawasan Pecinan, kamu dapat menemukan berbagai makanan dari makanan ringan hingga makanan Besar. baca juga : http://dreamgedejogja.blogspot.com/2017/12/wisata-pantai-jogjakarta-paket-wisata.html
Jajanan lokal ga kalah dengan jajanan kekinian
Warung Semawis adalah pasar kuliner malam di Semarang, letaknya di Gang Warung. Di jalan sepanjang 200 meter ini berderet panjang sekitar 120 tenda kerucut penjual aneka makanan dan minuman, dari yang tradisonal hingga internasional. Dari camilan ringan hingga makanan berat. Ada yang halal, juga yang non-halal. Pasar kuliner malam Semawis ini digelar setiap hari Jum’at – Minggu, pukul 18.00 – 23.00. Selama pasar digelar, kendaraan dilarang masuk atau parkir. Parkir kendaraan bisa di gang-gang sekitarnya, seperti di Gang Besen, Gang Pinggir, Gang Belakang, Gang Tengah, Gang Baru, dan Gambiran.
Pasar kuliner Semawis tidak pernah sepi pengunjung. Lonjakan sering terjadi pada malam Minggu. Pengunjung yang datang tidak hanya masyarakat sekitar, tapi juga wisatawan dari luar Semarang. Gang selebar sekitar 6 meter ini disesaki pengunjung yang antri mencoba kuliner khasnya. Untuk kamu yang senang keramaian dan rela antri berdesak-desakan, datanglah pada malam Minggu. PAKET WISATA SEMARANG WA 08190 41 69982
Tapi jika ingin lebih leluasa menikmati suasana dan kulinernya, cobalah datang malam Sabtu di mana jumlah pengunjung relatif lebih sedikit. Atau, datanglah pada awal jam buka, yaitu sekitar pukul 18.00. Pengunjung belum banyak yang datang, jadi kita tidak perlu antri dan berebut tempat duduk dengan pengunjung lainnya. Tapi, harus bersabar juga karena ada beberapa stand yang jam segini baru siap-siap buka.
Catatan penting untuk pengunjung muslim, jangan sungkan untuk bertanya kepada pedagang tentang kehalalan makanan yang dipesan. Di pasar ini, banyak dijual makanan non-halal seperti olahan daging babi atau masakan yang mengandung minyak babi.
baca juga : http://dreamgedejogja.blogspot.com/2017/11/tempat-wisata-unik-di-jogja-wisata.html
baca juga : http://dreamgedejogja.blogspot.com/2017/11/tempat-wisata-unik-di-jogja-wisata.html
Masakan sea food khas Semarang
Saudara kita semua bersaudara dan maju bersama
Pasar kuliner malam Semawis menyediakan aneka makanan berat bagi kamu yang datang untuk makan malam. Pilihannya sangat beragam. Ada nasi ayam, nasi gudeg, nasi pecel, nasi gandul pati, nasi goreng babat, babat gongso, soto sapi, sate sapi, bakmie Jawa, dan masih banyak lagi.
Harganya variatif dan tergolong menengah, tidak bisa dikatakan murah namun tetap terjangkau. Misalnya satu porsi gudeg komplit dijual seharga Rp 20 ribu. Seekor cumi bakar ukuran besar atau 2 ekor ukuran sedang dijual seharga Rp 35 ribu.
Aneka makanan ringan tradisonal khas Semarang tersedia melimpah di sini. Ada serabi kalicari yang terkenal enaknya. Ukuran serabi ini lebih kecil dari serabi pada umumnya. Disajikan dengan bubur sumsum, candil, dan kue klepon dengan siraman kuah santan dan gula merah cair.
Ada juga tahu pong, yaitu tahu kopong atau dalamnya kosong melompong. Tahu yang berasa gurih disajikan dengan kuah petis dan acar lobak. Jadinya perpaduan rasa gurih, asam, pedas yang menyegarkan.
Camilan sehat khas Semarang pisang plenet juga ada di sini. Pisang dipencet menjadi pipih, kemudian dibakar di atas bara api. Diolesi mentega dan ditaburi aneka toping, seperti cokelat, keju, selai nanas, dan gula bubuk. Bagi yang ingin mencoba kue kekinian, ada kue churros khas Spanyol, zupa soup, gelato ice cream, hotteok, dan masih banyak lagi. baca juga : http://dreamgedejogja.blogspot.com/2017/10/wisata-semarang-paket-wisata-semarang.html
Salah satu minuman populer di pasar kuliner malam Semawis adalah es puter di stand es Cong Lik. Es ini bisa dikatakan legendaris karena telah ada sejak tahun 1944. Es puter dibuat dengan cara diputer atau diputar-putar. Bahan utamanya santan dimasukan ke dalam tabung logam, lalu direndam dalam ember besar berisi es batu. Tabung ini kemudian diputar-putar dengan kecepatan tinggi hingga santan di dalamnya membeku.Ada banyak pilihan rasa es puter Cong Lik: kopyor, kelapa muda, durian, cokelat, leci, sirsak, klengkeng, alpukat, blewah, sawo, dan kacang hijau. Yang terlaris adalah rasa durian karena rasa buah asli duriannya begitu manis dan wangi. Toping yang tersedia adalah kelapa muda serut, roti tawar, jeli, dan pacar cina.
Ada es unik bernama Es MieCool, yaitu es serut rasa leci dangan tambahan mie. Bukan mie biasa, tapi jeli
yang dibentuk menyerupai mie. Bagi yang suka minuman penghangat badan, ada
berbagai macam wedang di sini. Ada wedang jahe kacang tanah, wedang kacang hijau,
wedang tahu, dan lain-lain.
Ingin minum jamu dengan cara asyik tak pakai pahit? Datanglah ke
stand Jamu Jun, jajanan tradisional kuno. Jamu ini unik karena berbentuk bubur.
Dibuat dari tepung beras, gula merah, dan ramuan jamu yang terbuat dari 21 rempah
Jawa. Bubur ini memiliki khasiat yang sama dengan jamu umumnya. Menyantap
semangkuk Jamu Jun sama seperti menyantap enaknya bubur dan mendapat manfaat
jamu bagi kesehatan tubuh.
baca juga : http://dreamgedejogja.blogspot.com/2017/09/paket-gua-kalisuci-tubing-jogja-wisata.html
yuk wisata ke Semarang
baca juga : http://dreamgedejogja.blogspot.com/2017/09/paket-gua-kalisuci-tubing-jogja-wisata.html
yuk wisata ke Semarang
NGOPI DI YiSan Coffe Shop
Cafe YiSan di Pecinan Semarang nyatanya dijadikan sebagai semacam public space area untuk ajang bersosialisasi, berkumpul bersama teman dan kolega ataupun hanya sekedar melepas penat dari segala rutinitas harian, tentunya cafe yang banyak dicari adalah cafe yang terjangkau dikalangan mahasiswa dan anak muda. Cafe ini menyediakan bermacam jenis kopi seperti kopi banaran, kopi toraja, kopi aceh, priangan vintage drip dengan harga terjangkau.
Menu yang ditawarkan di YiSan Coffe Shop juga beragam, seperti Americano caffe au lait, cappucino carmelitto, mochaccino latte, cinnamon latte, hazzelnut dan green tea latte. Anda juga dapat memilih makanan ringan lain seperti cheese cake, apple pie, banana cake, choco waffledan pineapple pie. INFO WISATA KULINER WA 08190 416 9982
Tempat meeting yang nyaman untuk event anda
Desain yang disajikan YiSan Coffe Shop seperti kedai rumahan di Shanghai dengan kaca-kaca panjang dan ramping menghiasi dinding kedai dipadu dengan kursi-kursi kayu memberikan suasana yang nyaman. Juga dilengkapi fasilititas free hotspot, TV Plasma dan pendingin ruangan yang membuat pengunjung betah berlama-lama.
YiSan Coffee Shop yang berada di Jalan Gg. Warung No. 1-3, Semarang ini buka mulai pukul 09.00 WIB – 00.00 WIB yang menjadi pilihan tempat ngobrol dan ngopi bersama.
Berada ditengah kawasan Pecinaan Semarang serasa di Shanghai ya
Bersama Pak Adji Pemilik YiSan Caffe shop yang ramah
WISATA TAMAN LELE
Sobat sahabat DREAMGEDE Tour Travel yuk ke Semarang. Orang masyarakat Semarang pasti sudah tidak asing dengan Kampung Wisata Taman Lele atau yang lebih akrab dengan Taman Lele. Mulai dari kolam renang anak-anak, danau buatan, resto dan penginapan. Namun, bagi masyarakat pendatang atau baru di Kota Semarang pasti bertanya-tanya. Mengapa taman ini diberi nama Taman Lele.
Nama Lele diberikan oleh warga sekitar yang menemukan sebuah sumber air atau sendang dengan ribuan lele di area ini. Dulu ada sumber air dan sendang, penduduk sekitar ngambil air di sini dan ternyata di sendang itu banyak ikan lele. Akhirnya oleh warga diberi nama Taman Lele. PAKET WISATA SEMARANG WA 0819041 69982
Gazebo ditengah Kolam
CLASS OF 1998 SMP 18 SEMARANG
Family Gathering adalah momentum yang sangat penting dalam sebuah perkumpulan alumni karena pada momentum ini semua keluarga baik itu suami, istri, ayah, ibu, anak, berkumpul menjadi satu untuk berpartisipasi untuk kegiatan ini. Maka untuk lebih mengenal satu keluarga dengan keluarga lainnya dan juga agar persatuan alumni 1998 SMP 18 SEMARANG terjaga dan dapat lebih dekat lagi dengan keluarga.
Kami sebagai panitia Reuni ke 20 Class of 1998 SMP 18 Semarang sebagai ungkapan terima kasih kepada keluarga atas dukungannya kepada suami, istri, anak atau cucu untuk tetap bekerja dan membantu acara dengan baik.
Acara Family Gatehring ini dibarengi dengan pembubaran panitia reuni angkatan kami pada Minggu 16 September 2018. Acara berlangsung meriah berkumpul semua keluarga tambah guyub. Laporan pertanggung jawaban berlangsung santai dan kekeluargaan masing - masing panitia melaporkan pertanggungjawabannya seperti Bendahara, Sekretaris, Seksi Konsumsi, Seksi Acara, dan lainnya.
Setelah acara selesai ditutup dengan makan siang bersama dan foto keluarga bersama, sangat bahagia kami tim REUNI KE 20 Class of 1998 SMP 18 semarang pada hari Minggu 8 Juli 2018. alhamdulilah.
Family gathering adalah salah satu kegiatan pemersatu antar alumni dimana disinilah moment berkumpul dengan keluarga yang ditunggu-tunggu, bersilaturahmi, bercengkrama melepas kangen bahkan bisa juga menjadi sumber utuk berbagi informasi dan jalan rezeki.
Program kedepan yaitu dibentuknya donasi alumni untuk dana sosial bagi alumni yang membutuhkan dan adanya alumni berniaga yaitu wadah usaha Class of 1998 untuk meningkatakn perekonomian keluarga pemasaran melalui alumni sesama alumni untuk kesejahteraan alumni class of 1998 SMP 18 Semarang.
eMAK - EMAK super nan kompakan
KAMPOENG WISATA TAMAN LELE SEMARANG
Kampung wisata Taman Lele Semarang adalah sebuah objek wisata alam sekaligus taman hiburan keluarga di yang terletak di kota Semarang. Objek wisata ini memiliki luas lebih dari 2 hektare, memiliki aneka permainan untuk keluarga baik permainan air ataupun permainan darat. Terdapat juga kebun binatang mini, serta penginapan.
Kampung wisata Taman Lele Semarang menawarkan panorama alam asri, dengan danau buatan yang dijadikan tempat bermain sepeda air. Danau buatan tersebut dikelilingi oleh pepohonan yang rindang. baca juga : http://dreamgedejogja.blogspot.com/2017/05/ziarah-sunan-pandanaran-wisata-ziarah.html
Fasilitas yang ada di Kampung Wisata Taman Lele Semarang :
- Kebun Binatang Mini
- Kolam Renang
- Taman
- Danau Buatan
- Gazebo
- Hotel
- Pertunjukan
KEBUN BINATANG MINI
Taman Lele dengan koleksi Kebun Binatang mini tidak seperti saya kecil dulu ada Buaya, Macan, Burung Merak dan lain - lain. Sekarang tinggal burung dan unggas karena keterbatasan tempat dan biaya koleksi binatang dahulu dipindahkan ke Kebun Binatang Mangkang. baca juga : http://dreamgedejogja.blogspot.com/2017/04/tempat-rekreasi-anak-anak-di-jogja.html
Layakanya permainan di taman kanak-kanak, taman bermain di Taman Lele memiliki arena permainan yang cukup lengkap. Ayunan dan aneka jenis perosotan telah disediakan untuk menghibur sang buah hati. Di danau buatan, wisatawan yang datang bisa menikmati keindahan danau dengan menaiki perahu bebek. Cukup membayar Rp 20.000 untuk satu perahu, Anda sudah bisa mengitari danau buatan ini.
taman yang rindang
KOLAM RENANG ANAK
Taman Lele memang bukan sekadar tempat untuk duduk-duduk santai bersama keluarga, tetapi juga untuk menambah ilmu pengetahuan. Dari kebun binatang mini, ajaklah anak untuk bermain air di kolam renang. Meski tidak terlalu besar, kolam ini bisa menjadi tempat asyik menghabiskan waktu bersama keluarga. Ayo, main air bersama!
Lelah berkeliling di kebun binatang dan bermain air di kolam renang, Anda bisa duduk-duduk santai di taman bermain atau danau buatan. Di kedua tempat tersebut, Anda bisa menggelar tikar dan menikmati santap siang bersama.
Lelah berkeliling di kebun binatang dan bermain air di kolam renang, Anda bisa duduk-duduk santai di taman bermain atau danau buatan. Di kedua tempat tersebut, Anda bisa menggelar tikar dan menikmati santap siang bersama.
KOLEKSI ULAR
ULAR ular ini ditangkar karena tidak membayakan bagi anak - anak
SENDANG NGITOKSARI
Sendang ini ditemukan pada tahun 1932. Sendang yang dinamai Ngitoksari itu masih ada sampai sekarang.
Meskipun kemarau, sumber air di sendang ini tidak pernah kering. Di tengah-tengah sendang terdapat sebuah pohon besar yang diperkirakan sangat tua. Banyak ikan yang berenang di bebas di dalam sendang. Ada lele lokal, lele putih, lele dumbo, dan ikan air tawar lainnya. Namun ikan lele yang tinggal di sendang tersebut sudah tak sebanyak dulu. Iya ikan lelenya tak sebanyak dulu, sekarang malah kita sebar bibit ikan lain
Tak hanya dikenal dengan ribuan ikan lele yang ditemukan, sendang ini juga dipercaya warga sekitar bisa mendatangkan berkah.
baca juga : http://dreamgedejogja.blogspot.com/2017/02/wisata-muslim-ke-candi-borobudur-dan.html
baca juga : http://dreamgedejogja.blogspot.com/2017/02/wisata-muslim-ke-candi-borobudur-dan.html
Nah, untuk pengunjung yang ingin bermalam di tempat wisata ini, tak perlu kuatir. Taman Lele juga telah menyediakan hotel dengan harga sewa yang cukup murah. Pemandangan yang disiapkan hotel ini sangat indah. Kamar Anda akan dihadapkan ke danau buatan. Sebuah gazebo juga disediakan untuk duduk-duduk menikmati malam sambil berinternet ria melalui akses Wifi yang tersedia. Taman Lele buka setiap hari. INFO WA 081904169982
Parkir nan luas dan rindang asri
PASAR JOHAR SEMARANG
Renovasi menyeluruh untuk pasar Johar
Selain terkenal akan lumpia dan Tugu Muda Nya, Kota Semarang juga dikenal sebagai destinasi wisata favorit di Indonesia. Ada banyak pilihan destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi selama berada di kota Semarang. Nah, bagi kamu yang eksis banget di Instagram, Semarang ternyata juga punya banyak destinasi yang Instagrammable lho!
Jika kamu ada rencana liburan ke Semarang bermodalkan tiket pesawat murah, berikut ini ada 10 destinasi wisata Semarang yang bisa buat feed Instagram kamu semakin keren! Yuk wisata ke Semarang bersama DREAMGEDE Tour Travel. Dapatkan paket menarik wisata keluarga 2 Hari 1 Malam, wisata studi banding, wisata kantor dan Industri, wisata budaya dan kesenian Semarang dan tentu saja wisata Kuliner Semarang. Tunggu apalagi hubungi DREAMGEDE Tour Travel Semarang. baca juga : http://dreamgedejogja.blogspot.com/2017/01/paket-wisata-alam-hutan-pinus-jogja.html
WA 08190 4169 982
SMS 08156 5043 80
BBM DC0A1DEB
0 komentar:
Posting Komentar